Detil Proyek
Konsultan interior dan arsitektur High Street Studio, menangangi proyek perancangan interior gerai retail Damn I love Indonesia di pusat perbelanjaan Paskal23, Bandung. Sebagai salah satu brand penggagas produk-produk fashion yang bertemakan cinta tanah air, tentu desain interior dari gerainya harus dapat mewakili pesan tersebut. Dipadukan dengan elemen-elemen interior yang menarik mata, sehingga gerai ini menarik untuk didatangi oleh para pengunjung.
Menempati salah satu area di tengah pusat perbelanjaan, gerai ini dirancang dengan rangka besi sebagai struktur utama, dan juga sebagai rangka pembentuk etalase. Pemilihan material besi yang dipadukan dengan bahan semen, tak lain untuk mewakili kekuatan dan spirit yang membara dari produk-produk yang ditawarkan Damn I Love Indonesia. Sebuah sculpture besar berbentuk lambang negara Garuda Indonesia, juga diletakkan sebagai center of point. Secara layout, gerai ini didesain dengan dua akses masuk. Agar interior gerai ini terkesan lebih lapang, rak-rak display tinggi dibuat menempel di sisi-sisi pinggir. Di tengah ruang, ditambahkan rak display dengan dimensi yang lebih rendah.
Lokasi
23 Paskal, Bandung, Indonesia
Ukuran
30 m2
Klien
PT. Dinamika Anak Muda Nasional
Status
Selesai pada - 2017
Servis
- Interior Design
- Fixture Design